Senin, 19 Oktober 2020

TNI Bantu Masyarakat Bangun MCK di Halmahera Utara

HALMAHERA UTARA, MO - Satgas Yonarmed 9 Kostrad membantu pembangunan MCK di Blok Moya, Desa Bajo, Kecamatan Kayoa, Kabupaten Halmahera Selatan.Kegiatan tersebut dijelaskan oleh Komandan Satgas Mayor Arm Andi Achmad Afandi, S.Sos,M.Si.Dalam rilis resminya yang dikeluarkan dan disampaikan pada milleniumonline.info di Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara (18/10/2020).

Mayor Afandi menjelaskan bahwa personel Pos 1 Kayoa SSK IV membantu pembangunan MCK yang berlokasi di Desa Bajo, Kecamatan Kayoa, Kabupaten Halmahera Selatan.

Pembangunan tersebut merupakan salah satu program pemerintah desa dalam rangka memperbaiki fasilitas sanitasa warga desa.“Pemerintah Desa Bajo dan personel Satgas Yonarmed 9 Kostrad bersama-sama merencanakan dan  melaksanakan pembangunan fasilitas sanitasi tersebut”, Ungkap Husei  Sekretaris Desa Bajo

Mayor Afandi menambahkan bahwa,“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya personel Satgas Yonarmed 9 Kostrad dalam membantu pemerintah desa melaksanakan program-program yang dicanangkan oleh pemerintah desa”, Imbuh.

(Achmad) MO 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


BERITA TERBARU

JAM PIDSUS Sita Uang Sebanyak Lima Ratus Enam Puluh Lima Miliar Lebih Dari 9 Tersangka Tipikor Importasi Gula di Kemendag

JAKARTA, MO - Tim Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) telah melakukan penyitaan ua...

BERITA TERKINI


PIKIHAN PEMBACA